Ini yang Bisa Didapatkan Saat Mengikuti Kursus Facebook Ads

kursus-facebook-ads

Kalau hanya sekedar menjalankan iklan melalui postingan yang sudah ada, siapa saja juga bisa. Namun pernahkah terlintas di pikiran jika cara mengiklan bukan hanya dari situ saja? Kalau belum yuk ketahui melalui kursus Facebook ads. Facebook ads via dashboard memiliki fitur yang lebih lengkap, canggih dan luar biasa. Hasil yang didapatkan saat menggunakan Facebook ads juga lebih unggul.

Hal penting yang perlu diperhatikan adalah strategi pintar dalam menjalankan iklan. Walaupun pengguna Facebook memang banyak namun jika tidak dimanfaatkan dengan baik hasil yang didapatkan tentu akan sia-sia. Oleh karena itu kursus Facebook ads menjadi pilihan bagi siapa saja untuk bisa menjalankan iklan Facebook ads. Dengan mengikuti pelatihan ada banyak ilmu yang didapatkan seperti tips iklan budget murah. 

Siapa Saja yang Sebaiknya Mengikuti Kursus Facebook Ads?

Salah satu yang bisa didapatkan saat menggunakan Facebook ads adalah bisa digunakan oleh siapa saja. Baik itu digunakan untuk pebisnis yang hasilnya sudah triliunan ataupun pebisnis yang masih untung kecil. Budget yang dibutuhkan dalam menjalankan iklan Facebook ads sendiri juga dapat disesuaikan kebutuhan. Seperti halnya saat menyebarkan brosur, jika ingin brosur tersebar lebih banyak maka biaya yang dibutuhkan juga lebih besar. 

Kini semakin banyak instansi yang juga memanfaatkan kursus Facebook ads. Bahkan ada banyak sekali pebisnis yang memulai karir mereka dengan Facebook ads agar bisnis jadi lebih terkenal. Lalu siapa saja yang sebaiknya mengikuti pelatihan ini?

1. UMKM 

Punya bisnis rumahan pastinya ingin mendapatkan keuntungan yang lebih besar dari biasanya. Salah satu caranya adalah memperkenalkan bisnis tersebut kepada banyak orang dulu. Melalui Facebook ads ini akan memudahkan bagi pebisnis rumahan untuk melakukan hal tersebut. Bahkan yang menarik, pebisnis tak perlu mengeluarkan budget besar. Karena dengan budget 1 dolar pun bisa menyebarkan informasi bisnis kepada siapa saja. 

2. Bisnis perumahan

Menjual rumah tidak semudah yang dibayangkan dan mencari konsumen yang benar-benar sedang butuh rumah juga tidak mudah. Apalagi harga rumah yang begitu melejit tentu tidak semuanya bisa langsung membeli. Namun melakukan iklan melalui Facebook adalah pilihan yang sangat tepat. 

Melalui Facebook, iklan perumahan dapat disebarkan secara mudah bahkan tertarget. Dimana pengiklan bisa mencari target konsumen yang benar-benar membutuhkan rumah. Walaupun tidak langsung membeli namun daya tarik itu akan membuat banyak orang datang dan tentu saja bisa melakukan closing. 

3. Perusahaan skala besar

Walaupun sudah lama berdiri dan sudah dikenal banyak orang, namun jangan sampai ketinggalan sama yang baru memulai bisnis. Guna meningkatkan penjualan dan semakin dikenal banyak orang maka sangat dianjurkan untuk mengikuti pelatihan. Adanya pelatihan ini juga bermanfaat bila ingin meluncurkan produk baru atau menginformasikan promo dari perusahaan. Sehingga penjualan akan semakin melejit. 

4. Politik

Tidak ada salahnya untuk yang terjun kedunia politik dan ingin memperkenalkan diri secara lebih luas. Facebook menyediakan fitur iklan khusus untuk kegiatan politik. Namun tentu saja cara yang dilakukan untuk menjalankan iklan politik juga berbeda. Oleh karena itu mengikuti pelatihan adalah solusinya. Karena mengiklan politik walaupun sudah tahu caranya tidak semudah yang ada di cara. Harus ada tips dan trik yang dilakukan agar iklan tidak ada kendala. 

5. Pemilik aplikasi

Apakah memiliki aplikasi namun belum banyak yang menggunakan? Tenang. Ada Facebook ads yang bisa menjadi perantara untuk menginformasikan agar orang-orang melakukan instal aplikasi yang sudah dibuat. Jangan tanya bagaimana caranya karena nantinya akan dijelaskan langsung pada saat pelatihan. Karena Facebook ads juga menyediakan tujuan iklan khusus untuk aplikasi. 

Ini yang Didapatkan Saat Mengikuti Kursus Facebook Ads

Tentu ekspektasi yang diinginkan dalam mengikuti kursus Facebook ads sangat banyak sekali. Namun tahukah jika mengiklan via Facebook ads harus selalu paham algoritma. Karena bisa jadi Facebook satu dan Facebook lainnya menyediakan fitur terbaru dan ada yang masih lama.

Untuk itu simak ini terlebih dahulu agar tahu isi materi yang didapatkan saat mengikuti kursus Facebook ads

1. Cara menjalankan iklan melalui dashboard

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya jika hanya menjalankan iklan via postingan sangatlah mudah. Namun sayangnya hasil iklan yang didapatkan kurang detail. Berbeda dengan mengiklan via dashboard yang mana hasil iklannya lebih detail. 

Namun saat menjalankan iklan melalui dashboard ada banyak hal yang harus dipersiapkan. Bahkan hal yang dilalui pun lebih banyak dibandingkan iklan melalui postingan. Karena saat setting iklan sendiri akan terbagi menjadi 3 bagian. Dimana ada dengan campaign, ad set dan juga ads. 

2. Cara membuat pixel dan memasang pixel

Jika memiliki rencana untuk membuat iklan dengan website, maka pixel merupakan hal yang diwajibkan. Kegunaan pixel sendiri untuk mentracking seberapa banyak orang yang berkunjung ke website dan orang yang menghubungi ke WA. Setiap jenis website memiliki cara pemasangan yang berbeda-beda. 

3. Memasang metode pembayaran atau top up saldo

Ada 2 cara yang bisa dilakukan sebelum beriklan agar iklan bisa berjalan. Dimana ada dengan memasang metode pembayaran. Untuk metode pembayaran yang bisa terpasang pada akun iklan Facebook hanya bisa dengan debit dan kartu kredit visa. Namun ada beberapa bank yang juga kurang mendukung untuk digunakan dalam beriklan. 

Sedangkan jika ingin top up saldo ke akun iklan tentu sangat bisa sekali. Namun perlu diketahui jika akun iklan diisi saldo dulu dan bilamana akun iklan mengalami error maka uang pun harus direlakan kecuali jika akun iklan kembali normal. Maka iklan tetap bisa kembali berjalan dan uang yang sudah ada bisa dimanfaatkan. 

4. Cara menghubungkan WA ke iklan

Jika ingin beriklan langsung ke WA maka yang perlu dilakukan adalah menghubungkan akun WA business ke dalam akun iklan. Namun untuk mempermudah menghubungkan WA tersebut bisa dilakukan melalui halaman Facebook. Dimana halaman akan ada fitur untuk bisa menghubungkan halaman ke WA juga Instagram. 

Jika sudah terhubung maka iklan Facebook pun bisa langsung tersambung ke WA bahkan juga instagram. Tentu ini akan memudahkan pemantauan karena 1 dashboard bisa digunakan untuk berbagai iklan. 

5. Cara analisa iklan

Jika sudah menjalankan iklan hal yang cukup sulit adalah menganalisa iklan tersebut apakah berhasil atau tidak. Ada banyak faktor yang dapat mempengaruhi keberhasilan dari iklan. Baik itu dari penargetan, konten atau juga dari jenis produk yang diiklankan. 

Nah analisa ini berguna untuk mengetahui dari sisi mana iklan tidak berjalan sesuai harapan. Jika dari konten maka pengiklan cukup untuk mengganti konten yang baru.

Nah itulah hal yang bisa didapatkan selama mengikuti pelatihan. Akan tetapi masih banyak hal lain seperti trik dan tips dalam beriklan. Asalkan mengikuti kursus Facebook ads maka peserta dapat menguasai ilmu untuk menjalankan iklan Facebook ads. Setelah bisa berjalan tentu keuntungan yang diraup pun juga akan besar. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *